Sumber Production Drag Bike 2026 Siap Digelar di Cimahi, Hadirkan 23 Kelas dan Tiga Juara Umum

Senin 19-01-2026,07:00 WIB
Reporter : Prasuda Mega
Editor : T. Sucipto

MOTORACE.ID --- Balap adu kebut trek lurus bertajuk Sumber Production Drag Bike 2026 siap digelar pada 31 Januari 2026, akhir bulan ini. 

Ajang balap ini akan berlangsung di lintasan non permanen Brigif 15 Kujang II, Cimahi, dan dipastikan menjadi salah satu event drag bike yang paling ditunggu pada awal tahun.

Sebanyak 23 kelas akan diperlombakan untuk meramaikan persaingan adu cepat di trek lurus. 

Daya tarik utama datang dari komitmen Sumber Production yang dikomandani oleh Sumber Agung Rizki, dengan menghadirkan tiga Juara Umum (JU) yang langsung diperebutkan dalam satu kali gelaran balap.

BACA JUGA:Terinspirasi Ketangguhan Marc Marquez, Toprak Razgatlioglu Berharap Adu Kuat di MotoGP

BACA JUGA:Skuad Lama Dinilai Masih Ideal, Begini Prediksi Formasi Yamaha Racing Indonesia di ARRC 2026


Sumber Production Drag Bike 2026--Sumber Production

Kesempatan ini terbuka luas bagi kamu yang ingin menguji ketepatan setelan dan kecepatan kuda pacu di lintasan. 

Biaya pendaftaran terbilang kompetitif, dengan kisaran Rp300.000 hingga Rp650.000, bergantung pada kelas yang diikuti serta waktu melakukan pendaftaran.

Pendaftaran dapat dilakukan dengan menghubungi 0896-7687-6867 dan 0831-71-39-0947. 

Informasi terkait scrutineering tersedia melalui kontak 0822 1416 5626. Dengan waktu yang masih tersedia, ajang ini menjadi momentum tepat untuk ikut ambil bagian dan meramaikan persaingan drag bike di Cimahi.

Kategori :