Toprak Razgatlioglu Akui Indonesia Istimewa, Salah Satunya Karena Namanya Mirip Makanan Lokal

Kamis 22-01-2026,08:00 WIB
Reporter : Prasuda Mega
Editor : T. Sucipto

“Sudah pernah mencicipi ketoprak? Ya, pada 2023. Saya makan sedikit ketika ada seseorang yang memberikan ketoprak kepada saya,” ujarnya. 

“Rasanya berbeda. Kenapa saya mencobanya? Karena banyak orang menulis kepada saya, ketoprak…ketoprak. Saya bertanya, apa itu ketoprak. Mereka menjawab bahwa itu sejenis makanan. Saya pun mencicipinya.”

Menatap tantangan baru di MotoGP, murid Kenan Sofuoglu itu juga menyampaikan harapannya kepada para penggemar di Indonesia. 

BACA JUGA:Anniversary ke-2 Aerox Selatan Hadirkan Kontes Modifikasi dan Doorprize Yamaha Aerox Baru di Bekasi

“Semua fans di sini sungguh gila. Saya tahu punya banyak penggemar di Indonesia. Saya berterima kasih untuk itu. Banyak yang mengikuti (di media sosial) dan memberi dukungan,” ia menjelaskan. 

“Sekarang, saya pindah ke MotoGP. Saya butuh banyak dukungan karena MotoGP sangat berbeda. Saya butuh waktu untuk belajar. Saya harap mereka melakukan hal spesial seperti di Superbike karena ini tantangan baru untuk saya.” 

Terkait adaptasi dengan Yamaha M1, Toprak menegaskan kesiapannya mengubah gaya balap. 

“Saya perlu mengubah gaya balap karena MotoGP berbeda dari Superbike. Superbike lebih stop and go, sedangkan MotoGP jauh lebih cepat daripada Superbike. Jelas saya harus mengubah beberapa gaya balap, tapi kita lihat saja karena saya masih mencoba beradaptasi dengan motor MotoGP,” pungkasnya.

Kategori :

Terpopuler