MOTORACE.ID --- Setelah sukses menggelar Sumatera Cup Prix (SCP) dan Sumatera Drag Championship (SDC), Dragon Event Organizer kembali membuat gebrakan besar untuk musim 2026.
Penyelenggara yang dikenal konsisten menghadirkan event balap berkualitas ini memastikan akan memperluas kiprahnya ke ranah grasstrack melalui kehadiran Sumatera Grasstrack Championship (SGC).
Kehadiran SGC menjadi kabar yang paling dinantikan para pecinta grasstrack, khususnya di wilayah Sumatera.
Populasi komunitas grasstrack di daerah ini terbilang sangat besar, namun selama ini masih minim kejuaraan berskala besar yang digarap secara profesional dan berkesinambungan.
BACA JUGA:Java Race Championship Tunjukkan Keseriusan, Dragon Event Organizer Resmi Ditunjuk sebagai Promotor