Pengalaman Edukatif Pemenang Pertamina Enduro Creator Challenge di Mandalika, Mengintip Balap Profesional dari Balik Layar

Kamis 29-01-2026,09:00 WIB
Reporter : Prasuda Mega
Editor : Prasuda Mega

MOTORACE.ID --- Pemenang Pertamina Enduro Creator Challenge merasakan pengalaman tak terlupakan pada Selasa, 27 Januari 2026, saat mengunjungi Pertamina Mandalika International Circuit, sirkuit kebanggaan Indonesia yang kerap menjadi tuan rumah ajang balap kelas dunia seperti MotoGP. 

Kunjungan ini bukan sekadar jalan-jalan, tetapi mereka diajak melihat langsung berbagai fasilitas utama Mandalika sekaligus belajar bagaimana sebuah event balap internasional dikelola secara profesional, rapi, dan berstandar global.

Momen paling menarik terjadi saat para pemenang diajak masuk ke Race Control Room, ruang yang disebut sebagai “otak” dari seluruh aktivitas balapan. 

Di sini, seluruh jalannya balapan dipantau mulai dari pergerakan pembalap, kondisi cuaca, hingga penanganan insiden secara real time melalui puluhan layar dan sistem teknologi canggih. 

BACA JUGA:Yamaha Motor Europe Resmi Rilis Skuad WorldSBK 2026, Dua Tim Siap Tempur dengan Empat Rider

BACA JUGA:Valentino Rossi Siapkan Rencana Cadangan, Fermin Aldeguer dan David Alonso Masuk Radar VR46 Racing Team


Dirut Mandalika GP Association (MGPA), Priandhi Satria--MGPA

Penjelasan mengenai fungsi vital Race Control Room disampaikan langsung oleh Priandhi Satria, Direktur Utama PT Mandalika Grand Prix Association (MGPA), yang menegaskan bahwa ruang ini memegang peran penting dalam menjaga keselamatan, kelancaran, dan keadilan selama balapan berlangsung. 

“Race Control Room adalah pusat pengambilan keputusan. Setiap kejadian di lintasan, sekecil apa pun, dipantau dari sini untuk memastikan balapan berjalan aman dan sesuai regulasi internasional,” jelas Priandhi kepada para pemenang Pertamina Enduro Creator Challenge.

Selain Race Control Room, para pemenang diajak berkeliling area paddock, pit lane, serta sejumlah fasilitas pendukung lainnya. 

Kesempatan berdialog langsung dengan pengelola sirkuit menjadi nilai tambah yang membuat kunjungan ini semakin berkesan. 

BACA JUGA:Valentino Rossi Dijadwalkan Jajal Sirkuit Mandalika Bersama VR46 Riders Academy Jelang MotoGP 2026

BACA JUGA:Golden Drag War 2026 Segera Digelar, Bone Bolango Siap Panaskan Persaingan Drag Bike


Pemenang Pertamina Enduro Creator Challenge --MGPA

Melalui Pertamina Enduro Creator Challenge, Pertamina Enduro bersama MGPA tidak hanya memberikan hadiah berupa perjalanan ke Mandalika, tetapi juga pengalaman edukatif yang bernilai tinggi. 

Kategori :