BMS BAF Moto Show 2026 Resmi Digelar di Palembang, Hadirkan Meet Up Class Berhadiah Jutaan Rupiah
BMS BAF Moto Show 2026--Instagram
MOTORACE.ID -- BMS BAF Moto Show Round 1 dipastikan akan menjadi pesta pembuka dunia otomotif roda dua di awal tahun 2026.
Event otomotif ini dijadwalkan berlangsung pada Minggu, 18 Januari 2026, bertempat di Atrium Palembang Square Mall.
Gelaran yang berada di bawah naungan BAF Moto Show ini siap menyedot perhatian pencinta modifikasi dan komunitas motor dari berbagai daerah, khususnya Sumatera Selatan dan sekitarnya.
Salah satu daya tarik utama BMS BAF Moto Show 2026 adalah penambahan kategori Meet Up Class yang cukup beragam.
BACA JUGA:Fokus Jalur Enduro, Suci Mulyani Lanjutkan Kolaborasi Bersama Jhon MX 88
View this post on Instagram
Sejumlah kelas bergengsi siap dipertandingkan, mulai dari The Best Nouvo, The Best Vario, The Best Aerox, The Best Filano, The Best MX King, The Best NMAX, The Best Honda 150 CC Up, The Best Touring Style, The Best Big Matic, The Best Suzuki FU, The Best Yamaha 125 Z, The Best XMAX, The Best Yamaha, The Best Daily Style, The Best Suzuki Sport 150 CC CBU, The Best Custom Art, The Best Wrapping, The Best Biled, The Best Low Budget, The Best Anddize, hingga The Best Kilometer Fighter.
Dari sisi apresiasi, panitia menyiapkan reward yang cukup menarik. Untuk kategori Meet Up Class, peserta terbaik akan mendapatkan trofi dan piagam penghargaan.
Sementara itu, gelar The King BMS akan diganjar trofi, piagam, serta uang pembinaan sebesar Rp 1.000.000.
Penilaian akan dilakukan langsung oleh juri berpengalaman, yakni Duns Ototrend, yang dikenal luas di dunia modifikasi Tanah Air.
BACA JUGA:Aura Juara Marc Marquez sudah Terendus Sejak Usia Dini, Orang Ini Saksinya!
Pendaftaran dibuka dengan biaya Rp 175.000 untuk pendaftaran awal periode 17 Desember hingga 17 Januari, serta Rp 200.000 untuk pendaftaran on the spot pada 18 Januari 2026.
Biaya tersebut sudah termasuk sertifikat partisipasi. Proses loading in dijadwalkan pada Minggu, 18 Januari 2026, pukul 00.00 hingga 06.00 WIB.
- Tag
- Share
-