Satu Kursi Masih Kosong, Apakah M Adenanta Putra Jadi Kandidat Kuat AHRT di ASB1000 ARRC 2026?
Satu Slot Kosong Pembalap HRC untuk ARRC 2026--ARRC
MOTORACE.ID --- Menarik mencermati satu kursi kosong seperti yang terlihat pada gambar, tepatnya di sisi kiri, terkait siapa pembalap dari Astra Honda Racing Team (AHRT) yang akan melengkapi formasi ASB1000.
Berdasarkan foto tersebut, skuad Honda di Asia Road Racing Championship atau ARRC 2026 sudah diisi oleh Keito Abe dari Jepang, Nakarin Atiratphuvaoat dari Thailand, serta dua pembalap Malaysia, Zaqhwan Zaidi dan Azroy Hakeem.
Hingga kini, satu nama dari AHRT masih belum diumumkan secara resmi. Jika ditelaah secara logika, nama M Adenanta menjadi yang paling menguat.
Kamu bisa melihat rekam jejaknya sebagai pembalap terbaik AHRT pada musim 2025 lalu, khususnya jika dibandingkan dengan dua pembalap Supersport 600 lainnya yang berada di bawah naungan tim tersebut.
BACA JUGA:Jeffrey Herlings Yakin Adaptasi Cepat Bersama Honda HRC Bisa Berbuah Gelar MXGP
BACA JUGA:Satu Lagi Tim Balap Nasional Mundur, Rizki28lim Racing Team Resmi Pamit Musim 2026

Pembalap Astra Honda Racing Team ARRC, Andi Farid Izdihar--Instagram
Di sisi lain, AHRT juga telah melepas Andi Farid Izdihar atau Andi Gilang pada akhir 2025, mengakhiri kerja sama yang telah terjalin selama belasan tahun.
Kondisi ini semakin memperkuat peluang M Adenanta Putra, pembalap asal Magetan, Jawa Timur, untuk naik kelas dan mengisi slot yang masih tersedia.
Prediksi ini terbilang cukup kuat, meski tetap bersifat sementara. Kepastian mengenai siapa yang akan mengisi kursi ASB1000 dari AHRT baru akan terjawab setelah pengumuman resmi dari manajemen pabrikan Astra Honda Motor (AHM).
- Tag
- Share
-