Cleosa Series Grasstrack & Motocross Championship 2026 Siap Digelar Lima Putaran, Lokasi Masih Dirahasiakan
Cleosa Series 2026--Indiel Racing Organizer
MOTORACE.ID --- Cleosa Management selaku promotor Cleosa Series Grasstrack & Motocross Championship resmi merilis agenda kejuaraan untuk musim 2026.
Ajang balap garuk tanah bergengsi ini dipastikan kembali hadir dengan lima putaran yang siap memanaskan persaingan tim dan pembalap dari berbagai daerah di Indonesia.
Konsistensi penyelenggaraan membuat Cleosa Series tetap menjadi salah satu kejuaraan yang paling dinantikan setiap musimnya.
Seri pembuka dijadwalkan berlangsung pada 4–5 Maret 2026, atau sekitar dua pekan setelah Hari Raya Idulfitri.
BACA JUGA:DWS Road Race Championship Feat IMI Blora 2026 Siap Digelar, Hadiah Juara Hingga Rp 10 Juta
Lihat postingan ini di Instagram
Waktu tersebut dinilai ideal karena memberi ruang bagi tim dan pembalap untuk kembali mempersiapkan diri secara optimal setelah jeda Lebaran.
Dengan jadwal yang sudah ditetapkan sejak awal, persiapan teknis dan strategi balap diharapkan bisa dilakukan lebih matang.
Meski agenda dari seri perdana hingga partai final telah ditentukan, Cleosa Management masih menutup rapat informasi mengenai lokasi balapan.
Hingga saat ini, daftar sirkuit yang akan digunakan pada musim 2026 belum diumumkan secara resmi.
BACA JUGA:Jaga Standar Dunia, MGPA Audit Teknis Sirkuit Mandalika dari Aspal hingga Paddock
BACA JUGA:Bos Gresini Racing Bangga Antar Alex Marquez Lewati Tekanan Besar sebagai Adik Marc Marquez
Sebagai catatan, pada musim sebelumnya seri pembuka dan final digelar di Sirkuit Sumowono, Bandungan, yang mendapatkan respons positif dari peserta maupun penonton.
Untuk musim 2026, peluang lokasi disebut lebih terbuka. Cleosa Series berpotensi digelar di berbagai provinsi, bahkan tidak menutup kemungkinan merambah ke luar Pulau Jawa demi menjangkau basis penggemar yang lebih luas.
- Tag
- Share
-