Alvaro Bautista Nilai Kehadiran Jebolan MotoGP Bakal Dongkrak Level Persaingan WorldSBK 2026

Minggu 11-01-2026,11:00 WIB
Reporter : Prasuda Mega
Editor : T. Sucipto

MOTORACE.ID --- Kejuaraan Dunia Superbike terus menunjukkan daya tariknya sebagai kompetisi papan atas. 

Persaingan yang semakin ketat membuat ajang balap motor berbasis produksi ini menjadi tujuan baru bagi banyak pembalap, termasuk para jebolan MotoGP. 

WorldSBK kini tidak lagi dipandang sebagai pelabuhan terakhir, melainkan panggung kompetitif dengan kualitas balapan kelas dunia.

Salah satu nama yang lebih dulu membuktikan kesuksesan di WorldSBK adalah Alvaro Bautista. 

BACA JUGA:Jeffrey Herlings Yakin Adaptasi Cepat Bersama Honda HRC Bisa Berbuah Gelar MXGP

BACA JUGA:Satu Lagi Tim Balap Nasional Mundur, Rizki28lim Racing Team Resmi Pamit Musim 2026


Pembalap Aruba.it Ducati WorldSBK, Alvaro Bautista--WorldSBK

Mantan pembalap MotoGP tersebut justru menjelma menjadi ikon Superbike, menyusul jejak pembalap lain seperti Danilo Petrucci yang juga mampu tampil kompetitif setelah hijrah dari kelas premier. 

Fenomena ini memperkuat citra WorldSBK sebagai kejuaraan dengan level persaingan tinggi.

Gelombang pembalap dari MotoGP dan Moto2 dipastikan terus bertambah. Memasuki musim 2026, setidaknya ada tiga pembalap anyar yang siap meramaikan WorldSBK. 

Dua di antaranya adalah Somkiat Chantra dan Miguel Oliveira, yang resmi menjadi pembalap reguler setelah tak lagi mendapatkan tempat di MotoGP. 

BACA JUGA:Arsenio Algifari Resmi Berpisah dengan Astra Honda Racing Team, Babak Baru Pembalap Motocross Muda Dimulai

BACA JUGA:Meski Sudah 50 Tahun Absen dari MotoGP, Rekor MV Agusta Masih Membayangi Dominasi Honda dan Yamaha

Selain itu, nama Jake Dixon turut bergabung dan menambah warna baru di kejuaraan ini.

Alvaro Bautista menyambut positif perkembangan tersebut. 

Kategori :